> >

Cara Pengerajin Lokal Atasi Banjir Mebel dan Kerajinan Impor di Indonesia

Vod | 20 Agustus 2022, 11:28 WIB

KOMPAS.TV - Industri mebel dan kerajinan mulai menunjukkan pemulihan setelah sempat turun saat pandemi. Bahkan pertumbuhan industri ini di tahun 2021 menyentuh rekor tertinggi selama 10 tahun terakhir.

Untuk mebel pertumbuhan mencapai 32 persen, sementara kerajinan 17 persen. Salah satu faktornya adalah karena tujuan utama ekspor Indonesia, yaitu Amerika Serikat mulai pulih ekonominya.

Tahun lalu nilai ekspor furnitur dan kerajinan Indonesia mencapai angka 2,5 miliar Dollar Amerika.

Dengan pertumbuhan yang cukup signifikan, Kementerian Perindustrian optimistis nanti di 2024 ekspor furnitur dan kerajinan indonesia bisa mencapai angka 5 miliar dollar.

Namun Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia mencatat ada penurunan ekspor ke negara tujuan Amerika Serikat dari angka 6,8 persen ke 4,3 persen.

Jadi sudah pasti harus ada pasar baru yang disasar untuk mencapai angka ekspor 5 miliar dollar tersebut. 

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU