> >

Kasus Pembunuhan Brigadir J, Kompolnas Sebut Ini Jadi Momentum 'Bersih-bersih' Polri

Vod | 18 Agustus 2022, 22:02 WIB

KOMPAS.TV - Timsus Kapolri menegaskan saat ini masih fokus pada pemeriksaan dan pelengkapan sejumlah barang bukti untuk kasus pembunuhan berencana yang dilakukan Irjen Ferdy Sambo kepada ajudannya, Brigadir Yoshua.

Timsus memastikan akan melengkapi penyidikan dengan sejumlah pemeriksaan dan pengumpulan barang bukti, terkait kasus pembunuhan berencana dengan tersangka Irjen Ferdy Sambo.

Sementara terkait sejumlah isu yang berkembang dari kasus ini, Timsus Polri meminta publik untuk tetap fokus mengawal kasus pembunuhan berencana.

Kasus pembunuhan berencana yang dilakukan oleh jenderal bintang dua, Irjen Ferdy Sambo kepada ajudannya Brigadir Yoshua dinilai Kompolnas sebagai momen untuk ‘bersih-bersih’ Kapolri.

Kasus ini menyeret 35 anggota Polri dari level Perwira menengah hingga Perwira Tinggi yang diduga melakukan pelanggaran etik.

Kompolnas mendorong agar sidang etik polisi yang terlibat dalam kasus ini bisa transparan diungkap ke publik.

Saat ini, 35 anggota Polri yang diduga melanggara etik dalam kasus pembunuhan berencana Ferdy Sambo ini sudah ditempatkan di tempat khusus seperti Provos dan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.

Penulis : Edwin-Zhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU