Usai Berhasil Diidentifikasi, 8 Jenazah Korban Penembakan KKB Telah Dipulangkan ke Kampung Halaman
Vod | 17 Juli 2022, 14:46 WIBJAYAPURA, KOMPAS.TV - 8 dari 10 jenazah korban penembakan kelompok bersenjata di Nduga, Papua, diberangkatkan ke kampung halaman masing-masing.
8 jenazah korban penembakan kelompok bersenjata di Nduga, Papua pada Sabtu (16/7/2022) pagi kemarin telah diserahkan pada pihak keluarga.
Jenazah diberangkatkan dengan pesawat komersil dengan pengamanan TNI-Polri, setelah diidentifikasi di RSUD Mimika.
Didampingi perwakilan keluarga, 8 dari 10 korban penembakan ini diterbangkan ke kampung halaman masing-masing lewat Makassar, Labuan Bajo, Medan, dan Palu.
Semua biaya pemulangan korban ditanggung Pemerintah Daerah Kabupaten Nduga.
Baca Juga: DPR Geram Atas Penembakan di Papua Oleh KKB: Biadab dan Langgar HAM
Penulis : Shinta-Milenia
Sumber : Kompas TV