Makin Mencekam! Massa Bakar Rumah PM Sri Lanka, Buntut Kebangkrutan Negara
Vod | 10 Juli 2022, 11:25 WIBJAKARTA, KOMPAS TV – Aksi massa di Sri Lanka semakin memanas, kediaman dua pimpinan negara menjadi sasaran.
Massa mengamuk dan geruduk rumah Perdana Menteri Sri Lanka Ranil Wickremesinghe hingga membakarnya.
Hal tersebut dilakukan massa aksi beberapa saat setelah Ranil menyatakan mundur menjadi PM Sri Lanka.
Di waktu yang hampi bersamaan, lautan massa juag geruduk rumah presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa.
Presiden Sri Lanka dinilai menjadi penyebab utama Sri Lanka kini alami kebangkrutan dan krisis ekonomi.
Puluhan ribu massa padati ibu kota, menjadi eskalasi aksi sejak negara tersebut alami bangkrut.
Video Editor: Lintang Amiluhur
Penulis : Muhammad-Fajar-Fadhillah
Sumber : Kompas TV