Pengamanan Salat Idul Adha di Masjid Istiqlal, Polisi Bersenjata Lengkap Siaga
Vod | 10 Juli 2022, 09:21 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah anggota kepolisian bersenjata lengkap terlihat melakukan pengamanan di sekitar lokasi Masjid Istiqlal, Jakarta, Minggu (10/7) dalam rangka pengamanan salat Idul Adha.
Polisi bersenjata lengkap itu tersebar di sekitar Masjid Istiqlal.
Semantara itu, puluhan warga ini mulai terlihat memadati pelataran Masjid Istiqlal sejak dini hari.
Warga rela menunggu meski kawasan Masjid Istiqlal belum dibuka untuk umum untuk pelaksanaan ibadah salat Istiqlal.
Baca Juga: Kenakan Jas Abu, Jokowi Salat Iduladha di Masjid Istiqlal Bersama Para Pejabat Negara dan Menteri
Meski saat ini masjid belum bisa dibuka untuk umum pada dini hari tadi, namun warga yang berdatangan semakin bertambah banyak.
Mereka datang dari berbagai wilayah bahkan dari luar Jakarta seperti Bangka belitung dan Lampung.
Warga memilih untuk melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Istiqlal dengan berbagai alasan, salah satunya agar bisa menjalankan ibadah sholat dengan lebih khusyuk.
Belakangan diketahui, Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Istiqlal.
Video Editor: Agung Ramdani
Penulis : Ikbal-Maulana
Sumber : Kompas TV