Kreatif! Perajin di Semarang Sulap Bunga Kering Jadi Hiasan Rumah yang Cantik dan Unik
Vod | 23 Juni 2022, 20:24 WIBSEMARANG, KOMPAS.TV - Bunga-bunga yang sudah mengering biasanya hanya dibuang begitu saja, namun di tangan seorang perajin asal Semarang Lia Pangesty Noegraha, bunga-bunga kering hasil metode press di dalam buku disulap menjadi hiasan yang cantik dan unik.
Tema yang ia angkat dalam setiap produk kerajinannya ialah home decor atau dekorasi rumah, sehingga selain menjadi barang yang memiliki nilai fungsi namun juga indah dan cantik juga enak dipandang.
“saya lebih concern ke home decor, temanya sendiri lebih ke perintilan barang-barang hias yang punya nilai fungsi dan enak dilihat,” kata Lia.
Ada berbagai karya produk yang ia hasilkan diantaranya dompet, tempat kosmetik, botol isi ulang, tatakan gelas hingga lilin aroma terapi.
Baca Juga: Cantik dan Unik, Kerajinan Tas Karya Yuli Muhawati Berbahan Dasar Serat Alam
Produk yang paling banyak digemari adalah coaster atau tatakan gelas dan lilin aroma terapi.
Bahan yang diperlukan untuk membuat coaster cukup sederhana yakni resin pengeras dan beberapa bunga kering.
Harga yang dibandrol untuk produk kerajinan resin berkisar dari harga Rp40 ribu hingga Rp250 ribu.
Sedangkan untuk produk lilin mulai dari harga Rp18 ribu hingga Rp55 ribu rupiah.
Produk kerajinan ini dijual secara daring di media sosial seperti instagram dan juga situs belanja daring lainnya.
Video Editor: Febi Ramdani
Penulis : Ikbal-Maulana
Sumber : Kompas TV