> >

Layani Calon Haji, PPIH Tes Antigen Setiap Hari Supaya Ibadah Lancar Tanpa Gangguan Covid-19

Vod | 3 Juni 2022, 15:48 WIB

KOMPAS.TV - Di Padang, Sumatra Barat, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) juga bersiap menyambut kedatangan jemaah calon haji kloter pertama.

Tak hanya menyiapkan diri dengan pengetahuan dan keterampilan dalam bertugas melayani para calon haji, mereka juga memastikan kondisi kesehatan mereka prima.

Dinas Kesehatan Sumatra Barat menggelar tes antigen setiap hari bagi seluruh PPIH dan pendamping untuk memastikan mereka bebas Covid-19.

Ya, setelah dua tahun ditunda sebagai imbas pandemi, jemaah calon haji indonesia tahun ini kembali berangkat ke Tanah Suci.

Di Jakarta, sebanyak 389 calon haji dan 4 petugas dijadwalkan akan berangkat Sabtu (4/6) dini hari nanti.

Ratusan calon haji kelompok terbang kloter pertama sudah tiba di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, sejak pukul 8 pagi tadi.

Para jemaah berasal dari wilayah Jakarta Selatan.

Selain itu, sejumlah agenda sudah dipersiapkan petugas untuk membekali jemaah calon haji, seperti pengecekan kesehatan, pembagian uang saku, dan pemantapan materi manasik.

Rencananya, jemaah kloter 1 akan diberangkatkan bersama petugas kesehatan, akomodasi, dan administrasi.

Di Embarkasi Surabaya, Jawa Timur, jemaah calon haji kloter pertama asal Tuban tiba di Asrama Haji Sukolilo pada Jumat (3/6) pagi tadi.

Total sebanyak 446 calon haji langsung dikumpulkan di Gedung Al Mina untuk pembekalan, serta pengecekan kesehatan.

Para jemaah calon haji kloter pertama ini akan berangkat ke Tanah Suci dari Jawa Timur, secara keseluruhan terdapat 38 kloter haji.

Penulis : Edwin-Zhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU