> >

Tangis Zinchenko Minta Perang Rusia Ukraina Berakhir: Hari ini Ukraina, Besok Bisa Jadi..

Vod | 1 Juni 2022, 12:56 WIB

JAKARTA, KOMPAS TV – Pemain Manchester City asal Ukraina Oleksandr Zinchenko menangis di hadapan pers ketika bicara soal invasi Rusia.

Zinchenko menyebut apa yang dilakukan Rusia pada negaranya tak bisa diterima, dan meminta Rusia menghentikannya.

Ia juga meminta negara-negara lain bantu Ukraina hadapi Rusia, karena mungkin invasi bisa meluas.

Baca Juga: Putin Puji Tentara di Perbatasan: Tugas Anda Amat Penting, Kapasitas Militer NATO Meningkat

“Hal-hal yang terjadi sekarang di negara kami, itu tidak dapat diterima. Itu adalah sesuatu yang bahkan tidak dapat saya gambarkan,” ujar Zinchenko.

“Jadi itulah mengapa kita harus menghentikan agresi ini sepenuhnya,” lanjutnya.

Zinchenko menyebut bahwa Ukraina tidak akan menyerah pada keadaan yang kini berlangsung. Seperti diketahui, invasi telah berlangsung lebih dari 80 hari.

Zinchenko menyebut bahwa bisa jadi hari esok invasi tak hanya ke Ukraina, melainkan negara lain.

“Ukraina tidak akan..tidak akan pernah menyerah. Tapi masalahnya, yang ingin saya katakan juga, bahwa banyak negara mungkin tidak mengerti,” ucapnya.

“Bahwa hari ini adalah Ukraina, tapi besok bisa jadi Anda,” lanjut Zinchenko.

Zinchenko menangis ketika ia bicara soal mimpinya dan warga Ukraina lain agar perang berakhir.

Ia juga sampaikan bahwa mimpinya sebagai pemain sepakbola adalah berlaga di piala dunia.

“Bicara sepak bola, kami juga punya mimpi. Kami punya mimpi. Mimpi ini adalah pergi ke Piala Dunia dan itu memberikan emosi ini kepada Ukraina pada saat yang sulit ini,” tuturnya.

Video Editor: Vila Randita

Penulis : Muhammad-Fajar-Fadhillah

Sumber : Kompas TV


TERBARU