> >

Klaim Telah Kuasai Kota Pelabuhan Mariupol, Apakah Rusia Sudah Menang Atas Ukraina?

Vod | 22 Mei 2022, 15:24 WIB

UKRAINA, KOMPAS.TV - Konvoi bus pejuang Ukraina meninggalkan pabrik baja Azovstal pada hari Jumat (20/5) saat Rusia mengklaim telah mengambil kendali penuh atas Kota Pelabuhan, Mariupol di Ukraina.

Juru Bicara Igor Konasenkov menyampaikan, berdasarkan laporan Kementerian Pertahanan Rusia, Sergei Shoigu pada Presiden Vladimir Putin, bahwa kota dan pabrik baja telah dikuasai setelah 531 tentara Ukraina meninggalkan lokasi.

Konashenkov juga mengklaim total 2.439 pejuang Ukraina yang bersembunyi di pabrik baja telah menyerah sejak Senin (16/5), termasuk lebih dari 531 lainnya.

Saat mereka menyerah, pasukan ditawan oleh Rusia dan setidaknya beberapa dibawa ke bekas koloni penjara; lainnya dikabarkan dirawat di rumah sakit.

Sementara, belum ada konfirmasi langsung dari kubu Ukraina.

_____                   

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Penulis : Edwin-Zhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU