3 Rumah Warga di Pasuruan Diduga Kena Mortir Nyasar TNI AL
Vod | 21 April 2022, 07:40 WIBPASURUAN, KOMPAS.TV - Tiga rumah warga di Pasuruan, Jawa Timur rusak akibat terkena mortir nyasar, pada Rabu (20/4/2022).
Salah satu rumah milik Sulastri, warga dusun tegalan 2 desa Balunganyar adalah rumah yang paling mengalami kerusakan parah.
“Gak ada korban. Ini baru pertama kali. Biasanya ada pemberitahuan. Ini gak ada pemberitahuan,”kata Tiama, anak korban Sulastri.
Mortir nyasar tersebut diduga berasal dari latihan TNI di pusat latihan tempur TNI AL.
Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa maupun luka.
Baca Juga: Warga Temukan Puluhan Mortir Aktif di Dekat Perbatasan Malaysia, TNI: Peninggalan Tentara Serawak
Meski begitu warga sempat mendengar 4 suara ledakan.
Kerusakan rumah terlihat pada bagian depan bangunan, atap dan kaca jendela hancur.
Sementara 2 rumah lainnya, milik Rohiman dan Sudinm rusak ringan.
“Pas mereka latihan saya di rumah. Di depan ajah rusak. Total ada 3 rumah . Parah 1 rumah, 2 rumah lainnya tidak. Orang-orang di sini kaget, banyak anak kecil juga,”kata warga Suparto.
Video Editor: Febi Ramdhani
Penulis : Yuilyana
Sumber : Kompas TV