Selasa Bahasa : Penggunaan Akronim 'Maksi'
Vod | 22 Maret 2022, 18:25 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Maksi alias makan siang.
Kata ini kita diketahui sebagai kata slang atau pergaulan sehari-hari warga Indonesia.
Namun apakah kalian tau, kata ''Maksi'' kini sudah masuk dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia? Yuk kita simak penjelasannya dalam Selasa Bahasa berikut ini.
Sesungguhnya kata ''Maksi'' sudah lama digunakan oleh warga perkotaan di Indonesia, dan hingga kini masih terus dipakai dan tidak pudar.
Baca Juga: Selasa Bahasa: Apa Sih Arti Kata Melangut?
Kata ''Maksi'' yang merupakan akronim dari makan siang, sudah sangat biasa digunakan, bahkan kini sudah masuk dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia.
Kini kita sudah tahu kalau kata gaul "Maksi" sudah masuk dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, dan jangan ragu lagi untuk menggunakannya.
Agar tetap lestari mari kita terus gunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar, serta sesuai dengan kaidah.
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV