> >

Alasan Suami Istri Bersaing Jadi Kepala Kampung

Vod | 18 Maret 2022, 01:32 WIB

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Cara unik dilakukan pasangan suami istri di Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung agar menjadi calon kepala kampung.

Pria bernama Barisi yang merupakan calon incumbent terpaksa harus melawan istrinya sendiri yaitu Meri Oktavia, dalam pemilihan calon kepala kampung di Desa Mesir Dwi Jaya, Kabupaten Tulang Bawang, Lampung.

Pasangan suami istri tersebut harus saling melawan, lantaran tidak ada orang lain yang mencalonkan diri sebagai ketua kampong selain Barisi.

Hal Tersebut dilakukan sebagai salah satu syarat pemilihan kepala kampung di Desa Mesir Dwi Jaya Tersebut. Syarat harus ada dua calon, alias incumbent tidak boleh melawan kotak kosong.

Meski masih dalam satu atap rumah, namun keduanya tetap konsisten dan sungguh-sungguh dalam memeriahkan pemilihan kepala kampung.

Sebanyak 497 pemilih telah menyalurkan haknya.

Saat penghitungan suara selesai dilakukan, Barisi berhasil menang lagi menjadi kepala kampung mengalahkan istrinya sendiri. 

Baca Juga: Diduga Depresi Berat, Siswi SMA Lompat dari Lantai 3 Gedung Rusunawa

 

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU