Diduga Depresi Berat, Siswi SMA Lompat dari Lantai 3 Gedung Rusunawa
Vod | 18 Maret 2022, 00:48 WIBJENEPONTO, KOMPAS.TV - Seorang siswi SMA di Jeneponto, Sulawesi Selatan nekat lompat dari lantai 3 gedung rusunawa. Kondisi korban kritis saat dilarikan ke rumah sakit.
Warga rusunawa di Kecamatan Binamu, Jeneponto, Sulawesi Selatan digegerkan dengan seorang siswi SMA yang tiba-tiba saja nekat lompat dari lantai 3 gedung rusunawa.
Saksi mata menyebut, sempat melihat korban berdiri seorang diri.
Namun, tidak menyangka jika saat itu korban berniat lompat.
Siswi SMA tersebut langsung melonjat dari atas gedung rusunawa di Kecamatan Binamu, Jeneponto.
Ibu korban dibantu tetangga rusun langsung menyelamatkan korban.
Warga lainnya lalu panik dan berhamburan keluar, saat mendengar suara keras seperti benda jatuh.
Saat ditolong ibu korban dan warga korban dalam keadaan kritis dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Lanto Daeng Pasewang.
Belum diketahui penyebab siswi SMA tersebut lompat dari lantai tiga gedung rusunuwa.
Namun diduga korban mengalami depresi berat, hingga nekat mencoba mengakhiri hidupnya.
Penulis : kharismaningtyas
Sumber : Kompas TV