> >

Keren! KSAL Resmikan KRI Teluk Palu 523 yang akan Perkuat Jajaran Kapal Perang TNI AL

Vod | 11 Maret 2022, 08:08 WIB

LAMPUNG, KOMPAS.TV – Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono meresmikan Kapal Perang Ruplik Indonesia atau KRI Teluk Palu 523 yang diproduksi oleh PT Daya Radar Utama.

Nantinya KRI Teluk Palu 523 ini digunakan sebagai kapal angkutan tank dan akan semakin memperkuat jajaran kapal perang TNI Angkatan Laut.

Pengadaan KRI Teluk Palu 523 sudah direncanakan sejak tahun 2017 lalu.

Baca Juga: KSAL Ajukan ke Menhan Prabowo, Soal Modernisasi Alutsista Korps Marinir

KRI Teluk Palu 523 memiliki kemampuan jelajah mencapai 7200 nautical miles serta dilengkapi persenjataan dan dapat mengangkut 10 tank leopard 1 unit panser, ribuan prajurit hingga 2 helikopter.

Komandan KRI Teluk Palu 523 pertama yakni Lekot Laut Siswandony.

Lapal ini nantinya akan digunakan sebagai kapal angkutan tank yang akan bergabung memperkuat jajaran kapal perang TNI Angkatan Laut khusunya komando lintas militer yangbertempat di dermaga Caligi Markas Komando Lanal Lampung.

Video Editor: Galih
 

Penulis : Yuilyana

Sumber : Kompas TV


TERBARU