> >

KSAD Jenderal Dudung Ingatkan Bahaya Radikalisme dan Imbau Jajarannya Selektif Pilih Penceramah

Vod | 3 Maret 2022, 19:35 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal Dudung Abdurahman meminta jajarannya selektif memilih penceramah, bila menggelar acara.

Hal ini untuk mencegah tersebarnya paham radikal.

Baca Juga: Pimpin Rapim TNI AD, KSAD Pamerkan Seragam Baru TNI AD Karya Jenderal Andika Perkasa

KSAD menyebut hal ini sesuai arahan Presiden Joko Widodo.

Jika penceramah sudah terpapar radikalisme, dikawatirkan akan menyebar hingga ke keluarga.

KSAD menyatakan hal ini perlu diantisipasi, dengan tidak mengundang penceramah yang menyebarkan radikalisme.

Kantor Staf Presiden mengatakan, arahan Presiden Jokowi kepada TNI adalah jelas, agar alat negara tidak disusupi paham radikalisme.

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU