> >

Alasan Komisi VII DPR Usir Dirut Krakatau Steel

Vod | 14 Februari 2022, 19:55 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi tujuh DPR mengusir Direktur Utama PT Krakatau Steel Silmy Karim. Pengusiran ini dilakukan saat rapat dengar pendapat dengan Pihak PT Krakatau Stell.

Perdebatan bermula saat pimpinan rapat mengomentari pemaparan Direktur Utama Krakatau Steel Silmy Karim, tentang pabrik baja blast furnace yang mangkrak.

Namun pernyataan maling teriak maling, memantik perdebatan keduanya. Saat itu, Dirut Krakatau Steel mempertanyakan pernyataan pimpinan rapat siapa yang disebut sebagai maling.

Sementara itu, anggota komisi VII Fraksi PDI Perjuangan Adian Napitupulu meminta pimpinan rapat untuk tidak mengusir Dirut Krakatau Steel.

Menurut Adian, penjelasan lain soal impor baja oleh Dirut PT Krakatau Steel dinilai penting.

 

-----

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live 

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv 

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU