> >

Baterai iPhone Kamu Boros Gara-Gara Spotify? Begini Cara Mengatasinya

Aplikasi | 30 September 2021, 20:51 WIB
Mengatasi masalah baterai iPhone boros gara-gara aplikasi Spotify. (Sumber: Pexels/cottonbro)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Saat awal kemunculannya, iPhone sering mendapatkan kritik karena daya tahan baterai mereka yang lemah. 

Namun dalam beberapa tahun belakangan, iPhone mulai mengembangkan teknologi baterai yang tidak boros dan tahan lama saat digunakan. 

Bahkan iPhone 13 yang baru saja dirilis diklaim menjadi smartphone Apple yang paling bagus dalam hal ketahanan baterai. 

Akan tetapi, jika kamu pengguna Spotify, hal ini tentu akan menjadi masalah. 

Spotify dituding sebagai salah satu aplikasi yang paling banyak memakan daya sebuah smartphone

Bahkan raja streaming musik itu juga mengakui bahwa ada laporan pengurasan daya yang signifikan pada iOS 14.8 dan iOS 15.

Menurut ZDNet, pengguna iPhone melaporkan kehilangan sebanyak 30% dari baterai mereka hanya dalam satu jam saat menggunakan aplikasi.

Lantas bagaimana mengatasi masalah borosnya baterai iPhone saat menggunakan Spotify? 

Pada dasarnya, masalah ini ada pada aplikasi Spotify itu sendiri. Namun, tidak ada salahnya jika kamu mencoba beberapa cara berikut. 

Baca Juga: Apple Diam-Diam Tambahkan Kapasitas Baterai Seri iPhone 13, Ini Detailnya

Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah menonaktifkan Penyegaran Aplikasi Latar Belakang. Jika fitur ini aktif, Spotify akan terus menggunakan data di latar belakang meski sama sekali tidak dibuka. 

Meski nanti akan berpengaruh dalam penggunaan Spotify, namun cara ini direkomendasikan oleh perusahaan asal Swedia itu untuk membantu mengurangi pengurangan daya baterai yang berlebih.

Untuk menonaktifkan fitur tersebut, buka Pengaturan > Umum > Penyegaran Aplikasi Latar Belakang , lalu nonaktifkan tombol di sebelah “Spotify”.

Jika langkah tersebut ternyata belum signifikan dalam mengurangi pemborosan baterai di iPhone, kamu bisa mencoba cara lain. 

Cara selanjutnya adalah menghapus Spotify dan menginstal ulang lagi. Hal ini dilakukan untuk menghilangkan berbagai bug yang mungkin menyebabkan baterai cepat terkuras. 

Untuk melakukannya, tekan lama aplikasi Spotify di Layar Beranda, pilih " Hapus Aplikasi ", lalu ketuk " Hapus Aplikasi ". Kemudian, buka Spotify di App Store , dan unduh ulang.

Jika kedua cara di atas masih belum bisa menghilangkan masalah borosnya baterai iPhone, berarti kamu harus sedikit lebih bersabar. 

Spotify mengatakan mereka terus mengembangkan aplikasi mereka dan akan memberikan update berkala untuk meminimalisir masalah ini. 

Jadi yang paling penting, jangan lupa isi penuh baterai iPhone kamu agar tak kehabisan saat masih perlu kamu gunakan.  

Baca Juga: Fitur Spotify Blend yang Memungkinkan Racik Playlist Bareng Teman Hadir di Indonesia, Ini Caranya

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU