> >

Google Meet di iOS Dukung Grid View, Segera di Android

Aplikasi | 11 Maret 2021, 15:49 WIB
Google Meet versi mobile luncurkan fitur Grid View untuk pengguna iOS (Sumber: Twitter/@GoogleWorkspace)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Google Meet meluncurkan fitur tampilan grid (Grid View) untuk versi mobile dari aplikasi pertemuan daring tersebut.

Fitur ini sebelumnya hanya tersedia di versi web, dan berfungsi untuk menampilkan seluruh peserta pertemuan di satu layar.

Peluncuran fitur baru ini diumumkan Google melalui akun Twitter dengan handle @GoogleWorkspace pada Kamis (11/3/2021).

"Dapatkan dampak yang lebih besar pada layar yang lebih kecil dengan tampilan kisi #GoogleMeet di perangkat seluler Anda, diluncurkan sekarang di iOS dan segera hadir di Android!" tulis Google dalam unggahannya.

Baca Juga: Perbarui Fitur, Google Classroom di Android Akan Bisa Diakses Offline

Google Meet umumkan fitur Grid View di perangkat ponsel pada Kamis (11/3/2021) (Sumber: Twitter / @GoogleWorkspace)

Tampilan fitur Grid View di Google Meet versi ponsel tidak jauh berbeda dengan versi web.

Ada nama di bagian kiri bawah dari tiap kotak yang menampilkan profil peserta. Garis berwarna biru juga akan muncul di sekeliling ikon peserta yang sedang berbicara.

Baca Juga: 6 Fitur Baru Android: Pesan Terjadwal hingga Google Map Versi Dark Mode

Berdasarkan foto yang diunggah, dari 16 peserta pertemuan, 8 peserta tampak muncul di layar ponsel melalui tampilan Grid View.

Meski begitu, Google belum memberikan keterangan terkait total peserta pertemuan yang akan muncul di tampilan Grid View versi mobile. Di versi web Google Meet, fitur Grid View bisa menampilkan lebih dari 10 orang  di satu layar.

Penulis : Gempita-Surya

Sumber : Kompas TV


TERBARU