> >

Politisi Muda DPR RI Beberkan Janji Soal Isu hingga Kebijakan untuk Rakyat | SATU MEJA

Satu meja | 2 Oktober 2024, 22:40 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV – Sebanyak 580 orang dilantik menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI periode 2024-2029, Selasa (1/10/2024). Kebahagiaan terpancar dari para politisi muda yang akn duduk di Senayan. Banyaknya isu menjadi perhatian para politisi muda nantinya. Salah satunya adalah penambahan jumlah kementerian hingga penambahan komisi di DPR.

Aspirasi serta harapan akan diemban oleh para politisi muda kali ini. Menyoroti aspirasi yang akan dibawa nanti ke dalam Senayan, politisi muda PDIP Rio Dondokambey mengatakan, dirinya akan membawa program-program ke masyarakat khususnya anak muda terkait pendidikan dan lapangan pekerjaan.

Selain itu politisi muda NasDem Cindi Monica Salsabila menyebut dirinya akan menyesuaikan dengan program terhadap komisi yang nantinya akan ditempatkan oleh Cindi.

“Kami akan membuat program pengaduan perempuan dan anak serta kami akan siapkan tim hukumnya, ungkap Cindi dalam program SATU MEJA (2/10/2024).

Baca Juga: Pandangan Politisi Muda Soal Bertambahnya Kementerian dan Komisi Kabinet Prabowo-Gibran | SATU MEJA

Produser: Leiza Sixmansyah

Thumbnail: Shafa

#dpr #dprmuda #anggotadpr

Penulis : Leiza-Sixmansyah

Sumber : Kompas TV


TERBARU