Indonesia Jadi Ketua Asean 2023, Kejar Target Pemerataan Ekonomi Digital (4) - BTALK
B-talk | 17 Agustus 2022, 13:10 WIBKOMPASTV - Kesiapan infrastruktur ekonomi digital masih menjadi sorotan masyarakat, sementara itu, diperkirakan ada 12 ribu desa yang masih belum terjangkau ekonomi digital. Dorongan untuk bisa mengakomodir kebutuhan mendasar ini di kalangan pelaku UMKM memerlukan sinergi dari pihak hulu hingga ke hilir agar semua melek ekonomi digital.
Dengan penambahan anggaran hingga Rp 27 triliun bagi Kementerian Komunikasi dan Informatika, seharusnya pemerintah bisa segera merealisasikan target ekonomi digital yang merata di seluruh pulau di Indonesia. Sementara organisasi masyarakat diperlukan untuk membantu mengawasi pelaksanaan kebijakan ini agar dilaksanakan secara tepat dan efisien.
Tahun 2023 Indonesia akan menjadi ketua ASEAN namun mungkinkah pemerataan ekonomi digital dapat terwujud? adakah siasat agar UMKM bisa naik level untuk go international ? Saksikan jawabannya di program B-Talk dalam episode “UMKM Berjaya, Ekonomi Merdeka” bersama Jurnalis KompasTV Mysister Tarigan bagian keempat.
Penulis : Anas-Surya
Sumber : Kompas TV