> >

Kronologi Donna Agnesia Terpapar Covid-19 - Kamar Rosi

Rosi | 2 Maret 2021, 21:44 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presenter cantik Donna Agnesia menceritakan kisahnya saat berjuang melawan Covid-19, mulai dari awal terpapar hingga sembuh.

Kisahnya itu ia ceritakan secara virtual dalam program Kamar Rosi di channel Youtube KompasTV, episode Kisah Mereka Yang Berjuang Melawan Covid-19, Selasa (26/1/2021).

Sebelum positif Covid-19, Donna sempat melakukan perjalanan darat ke Bromo, Jawa Timur, lalu lanjut ke pulau Menjangan, Bali.

"Jadi kemaren sempet pergi , sama kaya mas Helmy kita roadtrip dari Jakarta terus ke Bromo dulu. Abis itu karena kebetulan aku ulang tahun jadi pas. Aku bilang udah nyebrang aja gitu ke Menjangan ya gak, terus sampai ke Bali, ke Denpasar tapi ke Menjangan aja. Jadi kita nyebrang," ujar Donna.

Ia merasa dirinya terpapar Covid-19 ketika perjalanan dalam pulang dari Bali ke Jakarta. Sesampainya di Jakarta, ia sempat merasa tidak enak badan, namun hal itu dianggapnya sebagai Pre Menstruation Syndrome (PMS).

Tetapi karena sudah 5 hari tidak enak badan, Donna akhirnya memutuskan untuk melakukan tes PCR di rumah sakit. Ia kaget ketika mendapati hasilnya positif Covid-19.

Donna lalu memutuskan untuk melakukan isolasi mandiri ke apartemen miliknya. 

Video Editor: Lisa Nurjannah

Penulis : aryo-bimo

Sumber : Kompas TV


TERBARU