> >

Segera Upgrade, Steam Stop Dukungan untuk Windows 7, 8, dan 8.1

Teknologi | 3 Januari 2024, 04:00 WIB
Ilustrasi logo aplikasi gim Steam. (Sumber: Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TVPlatform distribusi game besutan Valve, Steam, secara resmi menghentikan dukungan layanannya di komputer atau PC yang menjalankan sistem operasi (OS) Windows 7, Windows 8, dan Windows 8.1 pada Senin (1/1/2024).

Penghentian dukungan ini berarti Steam tidak akan lagi berjalan optimal pada Windows versi lawas tersebut. Pengguna PC yang ingin tetap menggunakan layanan Steam diharuskan untuk memperbarui sistem operasi PC mereka ke versi yang lebih baru, seperti Windows 10 atau Windows 11.

Keputusan penghentian dukungan Steam di ketiga sistem operasi lawas ini pertama kali diumumkan oleh Valve pada bulan April 2023 lalu.

Valve menjelaskan bahwa ketiga OS tersebut tidak akan menerima pembaruan (update) lebih lanjut.

Baca Juga: Jangan Ketinggalan Steam Summer Sale 2023, Ini Daftar Gim dengan Harga di Bawah Rp10 Ribu

"Setelah tanggal 1 Januari 2024, instalasi Steam Client yang ada pada sistem operasi ini (Windows 7, 8, 8.1) tidak akan lagi menerima pembaruan apa pun termasuk pembaruan keamanan," demikian disampaikan Valve dalam situs resminya.

Valve juga tidak memberikan jaminan bahwa aplikasi Steam yang sudah terpasang di tiga OS Windows lawas tersebut masih akan berfungsi dengan baik setelah penghentian dukungan.

Upgrade ke Windows 10 atau Distro Linux

Dengan demikian, pengguna Steam direkomendasikan untuk segera memperbarui OS mereka ke Windows 10 atau distro Linux. 

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU