Teks dan Bacaan Selawat Asyghil di Bulan Maulid Nabi Muhammad SAW 2023
Beranda islami | 28 September 2023, 14:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Umat Islam di seluruh dunia, terutama di Indonesia, memperingati salah satu momen sakral dalam kalender Islam, yaitu Maulid Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada hari ini, Kamis (28/9/2023).
Momen ini menandai hari kelahiran Rasulullah SAW pada tanggal 12 Rabiul Awal di tahun Hijriah.
Maulid Nabi bukan hanya sekedar peringatan, melainkan juga menjadi momentum bagi umat Islam untuk semakin mendalami dan meneladani akhlak mulia dari Nabi Muhammad SAW dalam berbagai lini kehidupannya.
Berbagai cara dilakukan umat Islam untuk mengenang dan mensyukuri jasa-jasa beliau, salah satunya adalah melalui ceramah atau pidato yang bertemakan tentang kehidupan dan keteladanan Nabi.
Baca Juga: Ucapan dan Meneladani Rasulullah di Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 2023
Di Indonesia, salah satu cara yang paling populer dalam memperingati Maulid Nabi adalah dengan melantunkan selawat.
Selawat Asyghil khususnya, menjadi salah satu selawat yang paling disukai dan sering dibaca oleh masyarakat. Di bulan Maulid Nabi, selawat ini kerap berkumandang di masjid, surau, masjid, hingga majelis taklim di seluruh penjuru negeri.
Lebih dalam, tradisi Sunni—yang mayoritas dianut oleh umat Islam di Indonesia—menggunakan Selawat Asyghil dalam rangkaian Istighatsah.
Ritual ini mengajak jemaah untuk bersama-sama menyatakan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW, dengan harapan mendapatkan syafaat di akhirat nanti.
Baca Juga: Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan saat Libur Nasional Maulid Nabi Besok
Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV