> >

Catat! Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Wilayah DKI Jakarta, Depok, Bogor Minggu 26 Maret 2023

Beranda islami | 26 Maret 2023, 04:05 WIB
Jadwal imsakiyah DKI Jakarta dan wilayah di sekitarnya pada besok Minggu 26 Maret 2023 (Sumber: Pixabay)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut ini merupakan jadwal imsakiyah dan buka puasa di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Tangerang pada Minggu 26 Maret 2023. 

Adapun pada Minggu 26 Maret 2023, umat Islam di Indonesia sudah memasuki hari keempat puasa Ramadan 2023 atau 4 Ramadan 1444 Hijriah.

Pemerintah sendiri melalui Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan 1 Ramadan 1444 H atau awal puasa Ramadhan 2023 jatuh pada Kamis (23/3/2023) kemarin. 

"Kita bersepakat secara mufakat, bahwa 1 Ramadan jatuh pada hari Kamis, 23 Maret 2023 Masehi," ujar Menteri Agama Yaqut C Qoumas dalam jumpa pers di Kemenag, Jakarta Pusat, Rabu (22/3/2023).

Di bawah ini, terdapat Jadwal Imsakiyah DKI Jakarta dan sekitarnya, disertai jadwal Imsakiyah Depok, Bogor dan Tangerang. Selain itu, Jadwal Imsakiyah ini disertai jadwal buka Puasa DKI Jakarta dan sekitarnya. 

Jadwal imsakiyah dan buka puasa ini berdasarkan data yang dikeluarkan Bimas Islam Kementerian Agama. 

Baca Juga: Setiap Hari Puasa, Masjid Lautze 2 Bandung Bagikan 200 Porsi Takjil Gratis

Jadwal Imsakiyah DKI Jakarta

Imsak: 04.31 WIB
Subuh: 04.41 WIB
Magrib: 18.04 WIB

Jadwal Imsakiyah Depok

Imsak: 04.32 WIB
Subuh: 04.42 WIB
Magrib: 18.04 WIB

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU