> >

Tiga Petunjuk Alquran agar Rezeki Tidak Seret, Namun Sering Diabaikan

Beranda islami | 30 Agustus 2022, 06:32 WIB
Ilustrasi Al-Qur'aN (Sumber: mohamed_hasan/pixabay)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Sebagai pedoman bagi umat Islam, Al-Qur'an juga memberikan  petunjuk tentang rezeki. Makna rezeki dalam Islam dimaknai luas, bukan saja urusan harta. Selain soal harta, rezeki juga bermakna jalan keluar dari kesulitan.  

Nah, dalam  Al-Qur'an secara tersirat memberikan petunjuk agar kita mengikutinya, supaya rezeki kita senantiasa lancar. 

Tiga faktor ini mungkin terlihat sepele dan mungkin kurang diperhatikan. Untuk hal kecil ini ternyata bisa berakibat besar pada rezeki yang datang kepada kita. 

Tiga Faktor dalam Al-Qur'an bikin Rezeki Tidak Seret

Pertama, istikamah, baik dalam kerja dan berikhtiar.

Ikhtiar ini meliputi mencari rezeki hingga berdoa untuk melancarkan usaha kita. 

"Sebab Allah akan memberi jalan keluar bagi siapa saja mereka yang tetap istiqomah dan bertakwa. Allah berfirman, “Barangsiapa bertaqwa kepada Allah niscaya Dia akan menjadikan baginya jalan keluar. dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. dan Barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang (dikehendaki)Nya. Sesungguhnya Allah telah Mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.” (QS. Ath Thalaq: 2-3).

Baca Juga: Baca Doa Ini Saat Bayar Utang, Agar Rezeki Mengalir Deras dan Berkah

 

Kedua, sabar

Kurang sabar ini menjadi penyebab pemutus rezeki.  Apalagi, ketika kita sedang berusaha mendapatkan rezeki halal dari-Nya, diperintahkan untuk terus bersabar.

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU