> >

Bacaan Doa dan Dzikir Malam Agar Tak Diganggu Setan

Beranda islami | 15 Januari 2022, 18:08 WIB
Ilustrasi setan di balik nafsu manusia. Bacalah dzikir dan doa agar terhindar dari gangguan setan, khususnya di malam hari (Sumber: OpenClipart-Vectors/Pixabay)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Rasululllah SAW dalam sebuah hadits yang diriwayatkan Abu Dawud menjelaskan pentingnya doa dan dzikir sebelum tidur.

Dalam hadits itu, kita diingatkan bahwa pada saat beranjak tidur sebaiknya selalu dalam keadaan suci, senantiasa berdzikir dan berdoa.

"Barangsiapa yang berbaring di atas kasurnya dalam keadaan suci, dan dia berdzikir kepada Allah hingga dia merasa kantuk, tidaklah berbalik sesaat dari waktu malam ketika dia memohon kebaikan dunia dan akhirat, melainkan Allah akan mengabulkannya.” (HR. Tirmidzi dan Abu Dawud).

Doa dan dzikir merupakan alat bagi setiap muslim dan muslimah untuk mengantisipasi godaan setan.

Karena malam hari menurut para ulama adalah salah satu waktu setan aktif menggoda manusia.

Sebagaimana kita ketahui bahwa tugas utama setan adalah menggoda atau mengganggu manusia.

Godaannya berupaya masuk ke pikiran dan hati manusia, termasuk yang matanya tidak terpejamkan.

Oleh karena itu, jika kalian hendak tidur, tidak sekadar bersih-bersih semata seperti menggosok gigi dan merapikan tempat tidur saja.

Mulai detik ini, sebaiknya anda tambahi dengan berdzikir dan berdoa kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa.

Tujuan dan harapannya tentu agar kita senantiasa dijaga dan dilindungi oleh-Nya dari mulai hendak, sedang, dan setelah tidur.

Lantas, bagaimana doa dan dzikir yang sebaiknya diamalkan di malam hari?

Berikut ini petikan dan penjelasannya:

Baca Juga: Bacaan Zikir Malam yang Bikin Hati Tenang

Tiga Doa dan Dzikir yang Diamalkan Di Malam Hari  

Pertama, Bacalah Surat An Naas dan Al Falaq.

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU