> >

26 Pasien Baru Positif Covid-19 di Lampung adalah OTG

Berita daerah | 5 Agustus 2020, 16:26 WIB

LAMPUNG, KOMPAS.TV – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 merilis perkembangan data kasus Covid-19 di Lampung.

Tercatat dalam waktu tiga hari jumlah pasien terpapar Covid-19 di Lampung mengalami peningkatan yang signifikan, yakni berjumlah 26 orang. Secara keseluruhan pasien merupakan orang tanpa gejala (OTG).

Dari 26 pasien baru, 25 orang diantaranya merupakan pekerja di salah satu perusahaan di Kabupaten Pesisir Barat. Sementara 1 orang lainnya berasal dari Kabupaten Lampung Selatan.

Satgas Covid-19 telah melakukan tracing kesejumlah pekerja lain dan keluarga yang pernah berkontak dengan pasien terkonfirmasi Covid-19.

Secara keseluruhan Provinsi Lampung, data per Rabu (05/08/2020) menujukan kasus suspek sebanyak 3434, kasus konfirmasi 298, pasien meninggal 13, dan selesai isolasi sebanyak 218 orang (sumber data Dinas Kesehatan Provinsi Lampung)

Baca Juga: Lomba HUT 17 Agustus Harus Dapat Izin Pemkot Bandar Lampung

Protokol kesehatan menjadi salah satu kunci untuk menekan peningkatan jumlah kasus positif Corona. Dengan menjaga jarak, menggunakan masker dan rajin mencuci tangan diharapkan mampu mencegah penularan virus Corona.

Sebagian besar penderita Covid-19 tidak menunjukan gejala atau bisa disebut sebagai orang tanpa gejala. Namun, yang berbahaya adalah jika Covid-19 menyerang lansia dan orang yang mempunyai penyakit penyerta.

#Covid19 #dataterbarucovid19 #Lampung 

Penulis : Kompastv-Lampung

Sumber : Kompas TV


TERBARU