> >

Uji Klinis Vaksin Covid-19 Libatkan 1.600 Relawan

Berita daerah | 27 Juli 2020, 12:29 WIB

SEMARANG, KOMPAS.TV - Menteri kesehatan Republik Indonesia, akan segera melakukan uji vaksin untuk menuntaskan wabah Covid- 19. Rencananya, uji klinis vaksin akan melibatkan 1.600 lebih relawan.

Saat dikonfirmasi terkait uji klinis vaksin Covid-19, usai memberikan santunan dan insentif kepada para tenaga medis di Rumah Sakit Bhakti Wira Tamtama, Kota Semarang, menteri kesehatan Republik Indonesia, Terawan Agus Putranto, tidak banyak bicara.

Ia hanya mengungkapkan akan melibatkan 1600 lebih relawan untuk uji klinis vaksin Covid-19 tersebut. Uji klinis ini rencananya akan dilakukan awal Agustus 2020, dan saat ini masih menunggu keputusan komite etik Universitas Padjajaran, yang bekerja sama dengan Bio Farma dan menunggu izin dari badan pengawas obat dan makanan.

Indonesia memilih uji klinis vaksin Sinovac Biotech asal China ini, di mana mereka memiliki kemampuan pengembangan vaksin Covid-19 tercepat, dan mempunyai pengalaman dalam memproduksi vaksin Sars dan Flu Babi.

#VaksinCovid19 #UniversitasPadjajaran #MenteriKesehatan

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU