Bali Bersiap Terima Wisatawan Domestik
Berita daerah | 23 Juli 2020, 17:00 WIBDENPASAR, KOMPAS.TV - Giliran Bali yang akan memasuki tahap kedua adaptasi kebiasaan baru pada tiga puluh satu Juli mendatang.
Dalam tahap dua ini, nantinya pintu wisata di pulau Bali akan dibuka untuk wisatawan dari dalam negeri.
Setelah dibuka pertama kali pada 9 Juli lalu dalam skala lokal, Bali akan memasuki tahap dua dalam adaptasi kebiasaan baru pada 31 Juli nanti.
Pada tahap ini, Bali akan mulai menerima wisatawan domestik.
Obyek wisata yang menerima wisatawan dari daerah lain harus punya sertifikat protokol kesehatan dan mematuhi aturan majelis desa adat.
Sementara itu, Mewabahnya Covid-19 di Bali sejak awal bulan Maret 2020 lalu mengakibatkan perekonomian di bali mengalami kontraksi pasca dibukanya kembali pariwisata bali sejak 9 April 2020 lalu, diharapkan pertumbuhan ekonomi Bali dapat membaik khususnya di triwulan keempat tahun 2020.
Selain itu, lonjakan kasus konfirmasi positif Covid-19 di Yogyakarta terjadi.
Peningkatan ini terjadi setelah pusat perekonomian dan tempat wisata dibuka kembali di Yogyakarta.
Lonjakan kasus konfirmasi positif di Daerah Istimewa Yogyakarta berawal pada 19 Juli lalu, dengan penambahan 16 kasus.
Penulis : Merlion-Gusti
Sumber : Kompas TV