Kelola Kafe, Narapidana Berbaur Dengan Masyarakat
Berita daerah | 21 Juli 2020, 09:28 WIBMALANG, KOMPAS.TV - Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Lowokwaru, Malang Jawa Timur mendirikan kafe penjara. Uniknya kafe tersebut dikelolah oleh warga binaan setempat.
Kafe tersebut terletak di Jalan Asahan Bunulrejo Kota Malang atau berada beberapa meter di luar lingkungan Lapas.
Bangunan kafe penjara dibangun oleh warga binaan. Seluruh bangunan, hingga kursi dan meja terbuat dari bambu.
Baca Juga: Kafe Korea Sajikan Kuliner Nusantara
Kafe tersebut dibuat sebagai wadah pembelajaran wirausaha warga binaan. Sebelum mengolah kafe, warga binaan diberi pelatihan terlebih dahulu agar mereka tidak bingung.
Salah satu warga binaan, sekaligus karyawan kafe, Ferdian Ramadani mengaku untuk bisa menjadi karyawan kafe, warga binaan harus mengikuti seleksi ketat, seperti tidak pernah berkelakuan buruk selama 2 tahun.
Baca Juga: Menarik! 7 Warga Binaan Diberikan Bekal Keterampilan
Kalapas I Malang, Anak Agung Gede Krisna mengatakan bahwa lokasi kafe sengaja ditempatkan di area pemukiman warga dengan harapan dapat melatih warga binaan bersosialisasi dengan masyarakat.
Selain itu, untuk menunjukkan bahwa warga binaan juga produktif dan tidak perlu ditakuti ketika sudah menghirup udara bebas.
Baca Juga: Warga Binaan Lapas Dilatih Bertani Edamame dan Okra
Meski berada di luar lingkungan lapas dan terbuka bagi masyarakat umum, pengawasan tetap dilakukan secara ketat. Warga binaan yang akan berangkat ke kafe atau pulang dari kafe dikawal petugas.
Selain kafe, tempat pelatihan kerja juga menyediakan jasa layanan potong rambut, lalu ada juga tempat pameran lukisan hasil karya warga binaan.
#WargaBinaan #Narapidana #Lapas #Kafe
Penulis : KompasTV-Jember
Sumber : Kompas TV