Hendak ke Pantai, Bus Pembawa Pelajar Terperosok, Satu Pelajar Tewas
Berita daerah | 2 Juli 2020, 18:06 WIBLAMPUNG, KOMPAS.TV - Kecelakaan terjadi pada rabu, (1/7) sore kemarin dimana satu unit bus membawa Sembilan belas pelajar dari beberapa SMA asal kota Metro, Lampung. Rencananya bus dan pelajar ini hendak menuju pantai Minang Rua Bakauheni.
Namun saat melewati jalan desa Kelawi dengan kondisi jalan yang menurun dan curam membuat kecepatan mobil tidak dapat dikendalikan oleh sopir hingga akhirnya bus terguling dan terperosok ke dalam jurang.
Akibat kejadian ini sejumlah siswa beserta sopir bus dilarikan ke puskesmas terdekat untuk mendapatkan penanganan medis. Namun sayang, salah seorang dari pelajar tersebut meregang nyawa.
Sementara kepala dinas PU Lampung Selatan menyampaikan bahwa rombongan pelajar ini tidak berkordinasi ke pihak pengelola pantai, seharusnya bus tidak bisa memasuki kawasan pantai Minang Rua, Bakauheni karena jalur yang dilalui curam dan tak memungkinkan untuk dilalui kendaraan besar. Padahal, pihak pengelola sudah menyediakan jasa jemput pengunjung dengan kendaraan roda dua untuk pengunjung yang menggunakan mobil.
#Kecelakaan #Bakauheni #MinangRua
Penulis : Kompastv-Lampung
Sumber : Kompas TV