Teror Bom Molotov Di Rumah Kadis
Berita daerah | 23 Juni 2020, 18:13 WIBBANDA ACEH, KOMPAS TV – Sebuah benda yang dicurigai bom molotov ditemukan meledak di pintu pagar rumah Kadishub Kota Banda Aceh, Muzakir Tulot.
Mengutip informasi yang disampaikan Muzakir Tulot melalui live FB Serambinews.com, keberadaan benda itu diketahui pertama sekali ketika dia kembali ke rumah ba’da subuh, Selasa (23/6/2020).
“Saya memegang pintu pagar, kok tangan saya hitam. Lalu saya lihat ada benda aneh seperti kaleng cat, saya tendang (menggeser-geser dengan kaki),” kata Muzakir.
Baca Juga: Teror Bom Kembali Terjadi
Dari jelaga (bekas hitam) yang lengket di pintu pagar, diduga benda itu sempat meledak meski tidak memunculkan daya rusak.
Berdasarkan informasi dari anggota keluarganya, ketika salah seorang anaknya pulang sekitar pukul 12.00 WIB, tidak ada hal aneh yang ditemukan di pintu pagar.
Bedasarkan pengakuan tetangga sebelah rumahnya, saat kejadian sempat mendengar suara ledakan keras, namun seluruh anggota keluarga muzakir tulot tak ada yang mendengar suara ledakan benda yang dicuriga bom melotov.
Untuk mengetahui pelaku teror dengan menggunakan bahan peledak tersebut, Polisi dari Polresta Banda Aceh diturunkan ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara, namun hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari Kapolresta Banda Aceh.
#aceh #bom #molotov
Penulis : KompasTV-Aceh
Sumber : Kompas TV