Terapkan New Normal, Kedai Kopi Pasang Sekat Antar Pengunjung
Berita daerah | 19 Juni 2020, 18:55 WIBKEDIRI, KOMPAS.TV - Memasuki tatanan normal baru, sebuah kedai kopi di Kota Kediri, Jawa Timur menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid 19.
Selain pembatasan jumlah pengunjung, setiap meja juga diberi sekat dari kaca, sebagai pelindung antar pengunjung.
Mencuci tangan, kemudian suhu tubuh dicek.
Jika suhu tubuh normal, barulah anda bisa memilih duduk di tempat yang tidak bertanda x dan menikmati segelas kopi favorit di kedai kopi pilihan anda.
Inilah urutan yang harus anda lakukan, jika memilih untuk bersantap di kedai secara langsung, di masa tatanan normal baru.
Pandemi covid-19 memang membuat sejumlah tempat usaha, diwajibkan melakukan prosedur pencegahan covid-19.
Salah satunya kedai kopi di kediri jawa timur, yang tidak hanya menerapkan protokol kesehatan, namun juga menambahkan sekat kaca untuk memberi pelindung antar pengunjung.
Sekat kaca ini memiliki tinggi 1 meter dan lebar 3 meter.
Semua protokol pencegahan covid 19 itu, sengaja diterapkan untuk memberikan rasa aman para pengunjung selama makan dan minum di kedai. Meski sedikit mengganggu namun menurut pengunjung penerapan sekat kaca ini, lebih menjamin kesehatan tubuh dan meninimalisasi penyebaran covid 19.
Sementara itu, sejak penerapan protokol kesehatan pada 26 mei 2020 , jumlah pengunjung kedai kopi kembali ramai , meski harus membatasi jumlah pengunjung yang datang untuk memberi jaga jarak fisik. Menurut pemilik usaha dengan penerapan protokol pencegahan covid 19 ini, omzet penjualan yang didapatkan mulai kembali normal.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV