> >

6 Tenaga Medis di Bulukumba Terpapar Corona Usai Merawat Pasien Positif

Berita daerah | 9 Juni 2020, 21:57 WIB
Petugas medis di rumah sakit kenakan APD lengkap (Sumber: Twitter @KemenkesRI)

BULUKUMBA, KOMPAS.TV - Enam orang tenaga medis di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan terpapar virus korona setelah merawat pasien positif Covid-19.

Dari enam tenaga medis, dua orang di antaranya merupakan dokter yang bertugas di Puskesmas Tanete Kecamatan Bulukumba dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba.

Video amatir direkam Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 saat enam tenaga medis yang terpapar corona dijemput di Hotel Agri Bulukumba untuk selanjutnya dibawa ke Hotel Remcy Jalan Boulevard Makassar Senin (8/6/2020) sore.

Baca Juga: Indonesia Tembus 1.000 Positif Corona dalam 1 Hari

Keenam tenaga kesehatan ini sebelumnya merawat pasien terkonfirmasi positif corona. 

Selain enam petugas medis, seorang balita berusia 3 tahun juga dinyatakan positif corona. Bayi tersebut merupakan anak petugas kesehatan di Puskesmas Tanete. 

Sementara satu kasus positif Covid-19 lainnya yakni seorang cleaning service di Puskesmas Tanete.

Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 yang juga Bupati Bulukumba, Andi Sukri Sappewali mengatakan delapan tambahan kasus positif corona ini merupakan transmisi lokal dari pasien nomor register 011 yang pernah dirawat di Puskesmas Tanete dan pasien nomor register 012 di RSUD Andi Sulthan Daeng Radja.

Mereka dipastikan terpapar Covid-19 setelah 153 orang yang pernah melakukan kontak dengan pasien tersebut menjalani tes swab.

Baca Juga: Geger Ambil Paksa Jenazah, Manado akan Tes Cepat Corona 3 Kelurahan

Penulis : Idham-Saputra

Sumber : Kompas TV


TERBARU