> >

Kapal Tenggelam, 5 Nelayan Ditemukan Selamat

Berita daerah | 8 Juni 2020, 19:24 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Sebuah kapal pencari ikan km dua putri  tenggalam di perairan kabupaten wakatobi akibat lambung kapal bocor. Dari peristiwa ini 5 nelayan penumpang kapal ditemukan selamat oleh warga di pantai kecamatan kalisusu sulawesi tenggara.

Km dua putri memuat 7 orang nelayan dari pulau batu atas kabupaten buton selatan menuju ke pulau buru. Ditengah perjalanan di sekitar perairan wakatobi kapal mengalami kebocoran di bagian lambung hingga tenggelam.  Dalam peristiwa ini 5 nelayan ditemukan dalam kondisi lemah  oleh warga di pantai kecamatan kalisusu kabupaten buton utara sulawesi tenggara. Ke limanya lalu dibawa ke rumah sakit umum daerah kabupaten buton utara.

Sebelumnya dua nelayan penumpang km dua putri ditemukan selamat oleh warga setempat. Hingga hari ketiga pencarian oleh tim basarnas ke 7 penumpang kapal di temukan dalam kondisi selamat.

#KAPALTENGGELAM
#KMduaputri
#basarnas
 

 

Penulis : KompasTV-Makassar

Sumber : Kompas TV


TERBARU