Penyerangan Kantor Freeport Diduga Ulah Brutal Joni Botak, 1 WNA Tewas, 2 Luka-Luka
Berita daerah | 30 Maret 2020, 20:19 WIBKOMPAS.TV - Kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua kembali berulah. Mereka menyerang kawasan PT Freeport Indonesia dan menewaskan satu orang serta dua lainnya luka-luka.
Polisi menduga, penyerangan tersebut didalangi KKB pimpinan Joni Botak. Aksi penembakan itu terjadi di wilayah OB 1 yang merupakan kawasan perkantoran dan pemukiman karyawan PT Freeport Indonesia.
Satu korban tewas diketahui seorang warga negara asing (WNA) yang berprofesi sebagai konsultan layanan pusat, Graeme Thomas Weal (57).
Baca Juga: Penambakan KKB, 1 Karyawan Freeport asal Selandia Baru Meninggal
"Dari aksi tersebut ada tiga korban, satu WNA asal New Zeland meninggal dunia dan dua WNI terluka," kata Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gde Era Adhinata, kepada wartawan di Kantor Polsek Kuala Kencana, Senin (30/3/2020) sore, sebagaimana dikutip dari Kompas.com.
Sementara itu, dua korban luka-luka adalah Jibril MA Bahar (49) dan Ucok Simanungkalit (57).
Jibril mengalami luka tembak di perut dan paha bagian kanan. Sedangkan ucok tertembak di bagian siku tangan dan punggung belakang.
Baca Juga: Karyawan Freeport Ditembak Orang Tak Dikenal
Diduga Ulah KKB Joni Botak
Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw mengungkapkan, aksi penembakan itu diduga ulah gerombolan pimpinan Joni Botak.
Saat ini aparat keamanan tengah dikerahkan untuk melakukan pengejaran ke gerombolan tersebut.
"KKB dilaporkan melakukan penyerangan dengan menembaki karyawan saat berada di OB 1 Kuala Kencana. Belum ada laporan terkait pengejaran yang dilakukan tim gabungan, karena anggota masih di lapangan," kata Waterpauw.
Penulis : fadhilah
Sumber : Kompas TV