> >

Pemasangan Bronjong Besi Sungai Jompo Dikebut

Berita daerah | 8 Februari 2020, 11:26 WIB

JEMBER, KOMPASTV – Petugas gabungan dari TNI, Polri, BPBD dan Relawan Bencana di Kabupaten Jember Jawa Timur mempercepat pemasangan bronjong besi di bantaran Sungi Jompo, yang sebelumnya longsor diterjang banjir bandang. Kegiatan ini dilakukan untuk memperkuat jalan perkebunan sebelum banjir bandang datang kembali.

Pemasangan ratusan bronjong besi berisi batu diprioritaskan di bantaran Sungai Jompo, yang jalan di sisi sampingnya putus diterjang banjir bandang. Petugas menerjukan 3 alat berat untuk mempercepat pemasangan bronjong besi di Sungai Jompo yang berada di Desa Klungkung Kecamatan Sukorambi Kabupaten Jember//

Dandim 0824 Jember, Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, menjelaskan bahwa ratusan bronjong besi dipasang di dua sisi bantaran sungai dengan ketinggian 60 meter dan panjang 70 meter. Bronjong besi ini diharapkan dapat menahan terjangan banjir bandang susulan, yang datangnya secara tiba-tiba.

Petugas juga membersihkan sisa material kayu yang terbawa banjir bandang Pegunungan Argopura hingga menutup jalan perkebunan.

#BanjirBandang #GunungArgopuro #JalanAmbrol #Jember

Penulis : KompasTV-Jember

Sumber : Kompas TV


TERBARU