Cuaca Buruk, Harga Ikan Laut Naik
Berita daerah | 28 Januari 2020, 13:46 WIBPedagang ikan di Tempat Pelelangan Ikan Kecamatan Puger, Kabupaten Jember, Jawa Timur, terpaksa menaikan harga ikan segar karena pasokan ikan yang ada tidak sebanding dengan permintaan yang tinggi. Pedagang pun harus mendatangkan pasokan ikan segar dari daerah lain, yakni Probolinggo dan Pasuruan, yang harganya jauh lebih mahal.
Kenaikan harga diperkirakan akan terus terjadi, mengingat cuaca buruk berupa angin kancang dan gelombang tinggi, masih terjadi di Laut Selatan Jawa. Akibatnya banyak nelayan tidak melaut sehingga pasokan ikan menipis.
#HargaIkanNaik #CuacaBuruk #NelayanPuger
Penulis : KompasTV-Jember
Sumber : Kompas TV