Lagi! Napi-Napi Terorisme Ikrar Setia NKRI, BNPT: Bukti Deradikalisasi Berjalan Efeltif
Jawa tengah dan diy | 16 April 2025, 05:45 WIB
NUSAKAMBANGAN, KOMPAS.TV- Sejumlah napi terorisme (napiter) melakukan ikrar setia kembali ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Selasa (15/4/2025).
Kali ini dilakukan di Nusakambangan, Cilacap Jawa Tengah, sekaligus menegaskan deradikalisasi yang dilakukan Pemerintah melalui Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT) berjalan efektif.
Kepala BNPT Komjen Pol Eddy Hartono, menekankan, pelaksanaan Ikrar NKRI merupakan bukti pelaksanaan program deradikalisasi di dalam pembinaan yang dilaksanakan oleh Tim Koordinasi Pelaksanaan Deradikalisasi telah berjalan dengan baik.
"Tadi kita (kemarin-red) melaksanakan ikrar terhadap 5 narapidana terorisme di Lapas Pasir Putih, ini menjadi bukti nyata bahwa deradikalisasi berjalan efektif melalui sinergi yang kuat antara BNPT, Lapas, Densus 88, dan semua stakeholder terkait,” ujar Eddy Hartono. Dikutip dari laman bnpt.go.id.
Baca Juga: Eks Napiter Dukung Kapolri yang Minta Waspada Sel Teroris Bangkit Imbas Konflik Israel Palestina
Komjen Eddy menjelaskan jika program deradikalisasi menjadi bukti nyata kehadiran negara dalam memberikan perlindungan terhadap seluruh warga negara tidak terkecuali kepada para napiter.
"Bahwa program deradikalisasi terhadap rekan-rekan ini jangan dipandang sebagai kegiatan yang sifatnya formalitas, (Ikrar NKRI) ini adalah menunjukan kegiatan negara hadir untuk memberikan perlindungan kepada warganya dan memberikan jaminan baik kehidupan maupun kesejahteraan nantinya," ungkapnya.
Adapun Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Tengah Kunrat Kasmiri menegaskan, sinergitas dan kolaborasi penting dilakukan dalam menjamin keberhasilan program deradikalisasi.
"Memang kita harus berkolaborasi bersama, ini adalah tanggung jawab kita bersama bukan hanya tanggung jawab kami di lapas, bukan hanya tanggung jawab BNPT tapi kita kerja selama simultan, terencana, kemudian ada jangka pendek, panjang, pada saat dari awal mereka berproses, sampai dengan mereka reintegrasi di luar sana pun kami koordinasi," sambung Kunrat.
Ia menambahkan dengan adanya sinergitas antar seluruh stakeholder dalam Program Deradikalisasi diharapkan dapat mencegah kembalinya napiter saat bebas ke jaringannya dan kembali terpapar paham radikal.
Penulis : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV