Buruan Manfaatkan! SIM Keliling Buka Minggu di Jakarta Timur dan Barat Sampai Siang Pukul 12.00 WIB
Jabodetabek | 2 Maret 2025, 08:45 WIB
JAKARTA, KOMPAS.TV - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya membuka layanan Surat Izin Mengemudi (SIM) Keliling untuk hari ini, Minggu (2/3/2025), di dua lokasi strategis di Jakarta. Layanan ini menjadi kesempatan emas bagi masyarakat yang tidak memiliki waktu pada hari kerja untuk memperpanjang SIM mereka yang masih berlaku.
Berdasarkan informasi yang dihimpun melalui akun resmi Instagram @tmcppoldametro, layanan SIM Keliling ini beroperasi pukul 07.00 hingga 12.00 WIB.
Waktu operasional yang terbatas ini membuat masyarakat diimbau untuk dapat memanfaatkan kesempatan perpanjangan SIM di hari libur ini sebaik mungkin.
Dua lokasi pelayanan SIM Keliling yang dibuka pada Minggu ini berada di:
- Jakarta Timur: Jalan Raden Intan Kalimalang, tepat di samping McD Duren Sawit
- Jakarta Barat: Jalan Panjang, bersebelahan dengan Indomaret Kebon Jeruk
Baca Juga: BMKG Beri Peringatan Waspada Cuaca Ekstrem dan Hujan Disertai Petir akan Ancam 10 Wilayah Hari Ini
Bagi warga yang ingin memanfaatkan layanan ini, perlu diperhatikan bahwa SIM Keliling hanya melayani perpanjangan SIM A dan SIM C yang masih berlaku. Pemohon diwajibkan membawa SIM yang akan diperpanjang beserta KTP, dengan masing-masing dokumen disertai fotokopi.
Prosedur perpanjangan di gerai SIM Keliling meliputi pengisian formulir, tes kesehatan, dan tes psikologi.
Seluruh proses ini dirancang untuk memastikan bahwa pengemudi tetap memenuhi syarat dalam berkendara di jalan raya.
Biaya perpanjangan SIM di gerai keliling mengacu pada PP Nomor 76 Tahun 2020 tentang Jenis dan Tarif Atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang berlaku untuk Polri, yaitu:
- SIM A: Rp80.000
- SIM C: Rp75.000
Polda Metro Jaya juga mengingatkan pentingnya memiliki SIM yang masih berlaku saat berkendara.
Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada
Sumber : IG TMC Polda Metro Jaya