900 Hektar Sawah Terancam Kekeringan Imbas Ambrolnya Bendungan Air
Jawa tengah dan diy | 4 Desember 2024, 21:50 WIBSRAGEN, KOMPAS.TV - Sekitar 900 hektar area pertanian di Kecamatan Gondang, Sragen, Jawa Tengah, terancam kekeringan akibat ambrolnya bendungan air.
Ambrolnya bendungan menyebabkan pasokan air untuk irigasi di tiga desa setempat terhambat, sehingga mengancam kelangsungan pertanian di wilayah tersebut.
Sebelumnya, perkumpulan petani telah mengajukan permohonan untuk perbaikan dan pembuatan bendungan yang lebih permanen.
Namun, hingga saat ini, permohonan tersebut belum terealisasi.
Baca Juga: Puluhan Rumah di Kampung Bendungan Jatinegara Terbakar, Warga Panik
#bendungan #sawah #kekeringan
Penulis : Shinta-Milenia
Sumber : Kompas TV