> >

Satpol PP Bersihkan Alat Peraga Kampanye di Kawasan Palmerah Jakarta Barat

Jabodetabek | 24 November 2024, 15:25 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Memasuki minggu tenang Pilkada 2024, petugas Satuan Polisi Pamong Praja menyisir sejumlah ruas jalan di kawasan Palmerah, Jakarta Barat untuk bersihkan alat peraga kampanye.

Pembersihan alat peraga kampanye di kawasan Palmerah dilakukan tim Satpol PP pukul 09.00 WIB.  

Penyisiran ini merupakan lanjutan dari pembersihan APK yang telah dilakukan serentak pada pukul 12.00 malam.

Dalam penyisiran ini, petugas membersihkan APK pilkada 2024 berupa spanduk, banner hingga bendera.

Baca Juga: KPU dan BPBD Kerja Sama Siapkan Mitigasi di 571 TPS Rawan Banjir di Jakarta | SERIAL PILKADA

#apk #pilkada #masatenangpilkada

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU