BMKG: Cuaca Jakarta Bervariasi, Hujan Ringan Diprediksi Guyur Jakarta Barat dan Selatan Sore Ini
Jabodetabek | 8 November 2024, 07:28 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu pada Jumat (8/11/2024).
Prakiraan yang disampaikan melalui akun media sosial resmi BMKG ini menunjukkan dinamika cuaca yang bervariasi sepanjang hari.
BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap perubahan cuaca dan membawa perlengkapan yang sesuai, terutama bagi warga yang beraktivitas di Jakarta Barat dan Jakarta Selatan pada sore hari mengingat adanya potensi hujan ringan di kedua wilayah tersebut.
Memasuki pagi hari pukul 07.00 WIB, lima wilayah DKI Jakarta diprediksi akan mengalami cuaca cerah berawan dengan suhu 26 derajat Celcius.
Kondisi berbeda terpantau di Kepulauan Seribu yang berawan dengan suhu relatif lebih hangat yakni 27 derajat Celcius.
Menjelang siang, tepatnya pukul 10.00 WIB, Jakarta Timur mulai menunjukkan perubahan kondisi menjadi berawan dengan suhu mencapai 31 derajat Celcius.
Sementara wilayah Jakarta lainnya masih mempertahankan kondisi cerah berawan dengan rentang suhu 28 hingga 31 derajat Celcius.
Baca Juga: Perubahan Cuaca Ekstrem, BMKG Imbau Masyarakat Selalu Pantau Informasi Terkini
Intensitas awan diprediksi meningkat pada pukul 13.00 WIB. Tiga wilayah yakni Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, dan Jakarta Barat akan mengalami kondisi berawan dengan suhu 28 hingga 32 derajat Celcius.
Pada waktu yang sama, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Utara akan diselimuti awan tebal dengan suhu mencapai 31 hingga 33 derajat Celcius.
Penulis : Danang Suryo Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV