> >

Polres Rohul Siap Amankan Pendukung 5 Calon Bupati Saat Debat Publik

Berita daerah | 4 November 2024, 14:27 WIB
(Sumber: -)

ROKAN HULU - Dalam Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024, Polres Rokan Hulu (Rohul), Riau, mengikuti rapat koordinasi persiapan debat publik calon bupati dan wakil bupati Rohul, Senin (4/11/2024).

Rapat koordinasi persiapan debat kandidat, ini Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono diwakili Kabag Ops Kompol Amru Hutauruk.

Kemudian, dihadiri Ketua KPU Rohul Cepat Abdul Husein, Ketua Bawaslu, Kesbangpol, Koramil 02/Rambah dan masing-masing LO dari lima pasangan calon bupati dan wakil bupati Rohul.

"Kegiatan rapat koordinasi yang kita laksanakan saat ini terkait pembahasan  persiapan debat publik dan penayangan iklan kampanye Pilkada Kabupaten Rokan Hulu," ujar Kabag Ops Polres Rohul, Kompol Amru Hutauruk.

Dari hasil rapat bersama tim perumus, beber dia, debat dilaksanakan hanya satu kali, yakni pada Rabu 20 November 2024 pada pukul 20.00 WIB, di Hall Islamic Center Rohul.

Amru menjelaskan, kegiatan rapat ini dilaksanakan sebagai upaya bersama dalam mendukung pelaksanaan Pilkada di wilayah Kabupaten Rohul berjalan dengan aman dan  lancar sampai selesai.

Pada saat debat digelar, kata Amru, Polres Rohul siap melakukan pengamanan. Mulai dari keberangkatan paslon dan pendukung dari titik kumpul menuju lokasi debat.

"Kami akan melakukan pengawalan secara ekstra. Untuk pendukung masing-masing paslon, agar dibatasi dengan tujuan menjaga ketertiban," kata Amru.

Kemudian, untuk jumlah masa masing-masing paslon, sambung dia, Polres Rohul menyampaikan kepada LO agar segera dipastikan. 

Karena akan berpengaruh terhadap jumlah personel yang akan diturunkan dalam pengamanan.

Penulis : KompasTV-Riau

Sumber : Kompas TV

Tag

TERBARU