> >

Detik-Detik Petugas Damkar Evakuasi Ular Piton Sepanjang 3 Meter di Kandang Ayam Milik Warga

Sumatra | 17 Oktober 2024, 15:48 WIB

PEKANBARU, KOMPAS.TV - Tim rescue pemadam kebakaran Pekanbaru berupaya menangkap ular jenis piton yang bersembunyi di dalam kandang ayam milik warga di Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru, Riau.

Dengan menggunakan tongkat jepit, dua petugas rescue Damkar Pekanbaru menarik tubuh ular dari dalam kandang ayam.

Petugas sempat kesulitan karena piton cukup agresif dan beberapa kali menyerang petugas.

Sekitar 30 menit, ular sepanjang tiga meter itu akhirnya berhasil ditangkap oleh petugas.

Warga mengaku, ayam peliharaan mereka kerap hilang akibat dimangsa oleh ular piton yang berasal dari semak belukar yang berada tidak jauh dari permukiman warga.

Setelah ditangkap, ular langsung dibawa ke kandang transit di kantor Damkar Pekanbaru.

Dengan masuknya musim penghujan, petugas mengimbau agar warga lebih waspada karena banyaknya hewan melata mencari tempat kering hingga ke permukiman warga.

Baca Juga: Hendak Dipindahkan ke Palembang, BKSDA Evakuasi Buaya-Buaya dari Penangkaran Warga di Cianjur

#evakuasiular #ularpiton #pekanbaru

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU