> >

Kades Panyabungan Tonga Diduga Aniaya Pegawai Koperasi, Korban Alami Luka Memar

Sumatra | 13 Oktober 2024, 09:22 WIB

KOMPAS.TV - Seorang kepala desa di Mandailing Natal, Sumatera Utara melakukan penganiayaan terhadap pegawai koperasi yang hendak menagih utang.

Penganiayaan yang dilakukan Kepala Desa Panyabungan Tonga Mandailing Natal ini terjadi pada Jumat (11/10/2024) malam.

Kepala Desa bernama Samsir Siregar menyerang pegawai koperasi karena merasa terganggu saat pegawai koperasi menagih utang terhadap seorang warganya di malam hari.

Akibat penganiayaan tersebut, korban mengalami luka memar dibagian tangan.

Tak terima dengan aksi penganiayaan tersebut, pegawai koperasi melaporkan kejadian yang menimpanya ke kantor polisi.

Baca Juga: Pengasuh "Daycare" di Medan Jadi Tersangka Penganiayaan Bayi

#kades #penganiayaan #utang

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU