> >

Info Samsat Keliling di Jadetabek Jumat 20 September 2024, Ini Lokasi dan Jadwalnya

Jabodetabek | 20 September 2024, 08:10 WIB
Ilustrasi - Warga memperpanjang Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di Samsat Keliling Lapangan Banteng, Jakarta. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polda Metro Jaya melalui Direktorat Lalu Lintas mengumumkan operasional Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Keliling di wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jadetabek) pada hari Jumat (20/9/2024). Layanan ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tahunan.

Masyarakat yang ingin memanfaatkan layanan Samsat Keliling diingatkan untuk membawa dokumen yang diperlukan, yaitu:

  • KTP asli
  • BPKB asli
  • STNK asli
  • Fotokopi dokumen-dokumen tersebut

Penting untuk diketahui bahwa Samsat Keliling hanya melayani pembayaran PKB tahunan. Untuk perpanjangan STNK lima tahunan dan penggantian plat nomor kendaraan, masyarakat tetap harus mengunjungi kantor Samsat terdekat.

Baca Juga: BMKG: Puncak Musim Hujan 2024-2025 Diprediksi Normal, Ini Daftar Lengkap Wilayahnya

Informasi resmi yang dirilis melalui akun media sosial TMC Polda Metro Jaya menyebutkan sejumlah lokasi dan jadwal operasional Samsat Keliling di berbagai wilayah:

  • Jakarta Pusat: Halaman parkir Samsat, Lapangan Banteng (08.00-14.00 WIB)
  • Jakarta Utara: Halaman parkir Samsat, Parkir Itali Mall Artha Gading (08.00-14.00 WIB)
  • Jakarta Barat: Mal Citraland (08.00-14.00 WIB)
  • Jakarta Selatan: Halaman parkir Samsat, Kantor Wali Kota (09.00-14.00 WIB)
  • Jakarta Timur: Halaman parkir Samsat, Pasar Induk Kramat Jati (08.00-14.00 WIB)
  • Tangerang: Perumnas 2 Cibodas, Parkiran Busway Foodmospher (08.00-14.00 WIB)
  • Serpong: Halaman parkir Samsat (08.00-14.00 WIB), Mal ITC BSD (15.00-19.00 WIB)
  • Ciledug: Rukan Fresh Market Green Lake City, Kantor Kecamatan Pinang (09.00-12.00 WIB)
  • Ciputat: Kelurahan Pondok Betung (09.00-11.00 WIB), Pasar Gintung (09.00-11.30 WIB)
  • Kelapa Dua: Pasar Modern Intermoda Cisauk, GTown Square Gading (08.00-14.00 WIB)
  • Kota Bekasi: Taman Kuliner Narogong Rawa Lumbu (15.30-17.30 WIB)
  • Kabupaten Bekasi: Halaman Kantor Bupati (08.00-12.00 WIB)
  • Depok: Halaman Parkir Samsat, Kantor Kelurahan Tugu (08.00-12.00 WIB)
  • Cinere: Kantor Kelurahan Bedahan Sawangan (08.00-12.00 WIB)

Penulis : Danang Suryo Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU