> >

Catat! Ganjil Genap Jalur Puncak Bogor Hari Ini Masih Berlaku, Ada di Lokasi Mana Saja?

Jawa barat | 16 September 2024, 08:15 WIB
Jalur Puncak, Cianjur, Jawa Barat, mengalami antrean sejak Minggu pagi, sehingga petugas melakukan sistem buka tutup satu arah menuju Bogor lebih cepat, Minggu (15/9/2024). (Sumber: Kompas.tv/Ant)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor masih memberlakukan rekayasa lalu lintas ganjil genap di jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat hari ini, Senin (16/9/2024).

Seperti diketahui, ganjil genap Puncak Bogor diberlakukan menyambut long weekend libur Maulid Nabi Muhammad Saw pada 13, 14, 15, 16 September 2024.

Kebijakan ganjil genap tersebut sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan RI Nomor PM 84 Tahun 2021. Oleh karena itu, petugas mengimbau pengendara untuk menaati peraturan yang berlaku di lapangan.

Lokasi yang terkena pemberlakuan ganjil genap, yang pertama adalah arah Simpang Gadog Jalan Raya Puncak, sampai dengan Simpang Empat Tugu Lampu Gentur Kabupaten Cianjur.

Kemudian arah Simpang Empat Tugu Lampu Gentur Kabupaten Cianjur sampai Simpang Gadog Jalan Raya Puncak.

Baca Juga: BMKG Prediksi 4 Wilayah Awas Kekeringan Meteorologis akibat Kurang Hujan hingga 20 September 2024

Satlantas Bogor Imbau Hindari Jalur Puncak Hari Ini

Satlantas Kepolisian Resort Cianjur, Jawa Barat, mengarahkan pengendara dengan tujuan Jabodetabek dari Cianjur untuk menghindari jalur Puncak hari ini, Senin (16/9). 

Hal itu karena sejak Minggu petang (15/9) antrean kendaraan terlihat terus memanjang. Kasatlantas Polres Cianjur AKP Anjar Maulana memprediksi volume kendaraan akan terus meningkat hingga Senin petang nanti.

"Kami akan mengarahkan pengendara ke jalur alternatif Jonggol atau Sukabumi guna menghindari macet total di jalur Puncak saat libur panjang usai pada Senin, diprediksi kepadatan arus akan terjadi sejak pagi hingga Senin malam," katanya, di Cianjur Minggu, (15/9) dikutip dari Antara.

Dia menjelaskan volume kendaraan yang masuk ke kawasan Puncak-Cianjur cukup tinggi sejak Sabtu (14/9) pagi dengan tujuan objek wisata dan hotel yang banyak terdapat di sepanjang jalur Puncak hingga Cipanas.

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV, Antara


TERBARU