> >

Angin Kencang Sulitkan Petugas Padamkan Api di Pasar Comboran

Jawa timur | 14 September 2024, 18:57 WIB

MALANG, KOMPAS.TV - Setelah hampir 3 jam, kebakaran di Pasar Comboran akhirnya berhasil dipadamkan.

Banyaknya bahan yang mudah terbakar dan angin kencang cukup membuat petugas pemadam kesulitan memadamkan api. 

Sebanyak 50 personel pemadam kebakaran Kota Malang dikerahkan untuk memadamkan api.

Tak hanya mobil pemadam dari Kota Malang, besarnya kobaran api juga membuat mobil PMK dari Kabupaten Malang serta mobil tangki air dari DLH dan Tugu Tirta dikerahkan.

Sementara itu untuk penyebab kebakaran masih harus menunggu olah TKP dari Labfor.

#kebakaranmalang #pasarcomboranmalang

 

Penulis : KompasTV-Malang

Sumber : Kompas TV


TERBARU