> >

Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pemilik Travel Umroh Bodong

Sumatra | 6 September 2024, 15:34 WIB

MEDAN, KOMPAS.TV - Satreskrim Polres Pelabuhan Belawan meringkus seorang pemilik travel umroh bodong.

Pelaku sedikitnya menipu 3 orang yang gagal berangkat umroh meskipun sudah menyerahkan uang lebih dari Rp 90 juta.

Hasil pemeriksaan polisi, biro perjalanan umroh yang didirikan pelaku sejak Tahun 2018, ternyata bodong karena tidak terdaftar. (*)

#penipuan #penggelapan #travel #umroh #bodong #polrespelabuhanbelawan #biroperjalanan #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah

------------

Penulis : KompasTV-Medan

Sumber : Kompas TV


TERBARU